5 Tips Aman Menggunakan Pesawat

Ada beberapa model transportasi yang lajim digunakan oleh orang dalam berpergian menuju tempat atau tujuan yang diinginkan. Model transportasi ini terbagi menjadi tiga, ada yang melewati jalur darat, laut dan udara. Jika anda mudik menggunakan jalur darat tips amanya sudah saya ulas dalam blog ini begitu juga tips aman mudik secara umum. 



Dalam tulisan ini saya akan berbagi pada sahabat "My education" Tips aman mudik menggunakan pesawat yang belum pernah saya tulsikan sebelumnya. 
Inilah beberapa tips yang akan saya bagikan, semoga bisa bermanfaat untuk kita semua.

Pemilihan hari keberangkatan
Semakin berkembangnya teknologi maka semakin mudah kita mengakses semua informasi, khususnya dalam pemesanan tiket pesawat anda bisa memesan via oneline dengan jarak waktu yang anda tentukan. Pemesanan via oneline sangat bermanfaat bagi calon penumpang, kita bisa pesan sambil duduk dirumah atau diwarnet tanpa mengeluarkan banyak tenaga pergi ke outlet penjual tiket toh mekanisme yang digunakan sama saja. Dalam hal ini, saya sarankan pilhlah hari yang dimana anda santai tanpa ada kesibukan lainya, sehingga acara packing bisa berjalan lancar. 

Manfaatkan Mode Pemesanan Jauh-jauh hari
Hal ini akan memberikan keuntungan bagi anda karena pemesanan yang jauh-jauh hari bisanya anda akan mendapatkan harga tiket promo yang lebih murah. 

Perhatikan Jam Keberangkatan
Ketika anda membeli tiket maka disana akan tertera jam keberangkatan dan waktu tiba. Sebisa mungkin anda harus tiba dibandara satu jam sebelum jam keberangkatan yang tertera ditiket, alasanya hanya satu jarak cek in adalah satu jam itu sudah minimal jika anda lalai maka jangan salahkan pihak bandara jika pesawat lepas landas meninggalkan anda. 

Perhatikan Barang Bawaan
Ketika anda mengguakan pesawat berat barang, jenis barang yang diperbolehkan dan tidak diperbolehkan harus anda tahu, jika tidak maka jangan salahkan petugas bandara jika barang bawaan anda disita. 

Bersikap Cuek
Biasanya ini berkaitan dengan faktor keamanan ketika anda berada di bandara dan ketika anda sudah sampai pada tujuan. Banyak calok liar yang bisa saja memanfaatkan kondisi itu, maka pilihlah orang tempat bertanya yang tepat seperti satpam bandara dan yang lainya.

Semoga Tips ini bisa bermanfaat bagi anda semua. Salam ..