Cara Menjadi Guru Sukses
By Anonymous
—
Thursday, November 13, 2014
—
Menjadi Guru Profesional
Selamat
siang sahabat “My education” dalam kesempatan ini kami akan berbagi tentang
rahasia suksesnya para guru dalam meniti karirnya. Banyak anggapan yang
mengatakan menjadi guru adalah sebuah profesi yang tidak akan pernah
mendatangkan penghasilan yang banyak, dikarenakan gaji dan kesejahteraan guru
masih sangat rendah.
Kebimbangan
para generasi muda makin hari makin kuat, banyak mereka yang sudah mulai enggan
menjadi seorang guru hanya dengan alasan upah minimum yang sedikit. Selain upah
ada masalah yang timbul dalam fenomena ini, rendahnya kualitas guru, susahnya
jadi PNS, masih banyak yang menggunakan joki alias sogok-menyogok.
Faktor-faktor inilah yang merusak tatanan dunia pendidikan di Indonesai.
Namun,
pernahkan anda berpikir banyak oang yang sudah menjadi guru dan sukses dalam
jangka waktu yang lama. Dalam tulisan ini saya akan membagikan cara menjadi
guru yang sukses pada sahabat semua.
Cara
Menjadi Guru yang Sukses
Menghasilkan
karya
Seorang
guru tidak hanya bertugas dalam menyampaikan pelajaran, namun guru juga
dituntut agar mampu menciptakan sebuah media pembelajaran yang berguna dalam
pembelajaran saat ini, esok, lusa dan nanti.
Berpikir
Inovatif dan Kreatif
Guru
yang sukses biasanya memiliki kemampuan yang lebih dibandingkan dengan guru
yang lainya. Pikiran yang inovatif dan tindakan yang kreatif adalah kunci dari
suksesnya para guru.
Menguasai
4 Kompetensi
Guru
yang sukses dalam mengajar baik dikelas maupun diluar kelas adalah mereka yang
sudah memiliki dan menguasai 4 kompetensi pokok yang wajib dimiliki oleh guru.
Kompetensi professional, sosial, pedagogy, invidual, kompetensi ini nantinya
akan mengantar seorang guru lebih gampang dalam memahami perkembangan
pendidikan dan kondisi peserta didik.
Menjadi
Penulis
Banyak
guru yang sukses dengan merangkap sebagai penulis. Penulis-penulis buku ajar,
pengayaan, modul, adalah beberapa model buku yang dicetuskan oleh para guru
yang suka menulis. Jika anda ingin sukses menjadi seorang guru, tidak ada
salahnya mencoba langkah ini.
Cukup
sekian yang bisa saya sampaikan buat sahabta “ My Education”, dilain kesempatan
kita akan lanjutkan denga tulisan yang lain. Semoga bermanfaat.